Pemasangan Jaringan Listrik Didua Kecamatan di Inhil Rampung

Pemasangan Jaringan Listrik Didua Kecamatan di Inhil Rampung
Kepala PLN Tembilahan, Iwan Eka Putra

INDRAGIRI HILIR - Pemasangan jaringan listrik dari Desa Sungai Luar Kecamatan Batang Tuaka menuju Teluk Pinang Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS) sudah selesai dikerjakan. 

"Ada beberapa titik masih ada masalah teknis di Sungai Piring. Besok Insyaallah anggota coba perbaiki. Dari Sungai Piring ke Teluk Pinang tinggal pembersihan jaringan dan pengujian," kata Kepala PLN rayon Tembilahan, Iwan Eka Putra, Jumat (10/2/17).

Dengan demikian, lanjutnya kembali, maka akan semakin dekat waktu bagi masyarakat di dua Kecamatan tersebut, khususnya yang dilintasi jaringan mendapatkan pasokan listrik.

Dijelaskan Eka, untuk suplay listrik sendiri dilakukan dari Kota Tembilahan. Dimana, untuk memberikan daya sebesar 28 Mega Watt (MW). 

"15 MW dalam tahap pekerjaan, mesinnya sudah ada di PLTD parit 4. Sedangkan 13 MW masih dalam tahap pematangan lahan," katanya.

Dia mengungkapkan bahwa 13 MW ditargetkan bisa beroperasi pertengahan tahun 2017. "Insyaallah untuk 13 MW bisa dioperasikan," tukasnya.

Sementara itu, Jumiyardi Ali salah seorang warga Kelurahan Teluk Pinang, Kecamatan GAS berharap agar jaringan listrik tersebut bisa segera beroperasi, sehingga kebutuhan listrik di wilayah setempat bisa terpenuhi dengan baik dan maksimal.

"Sekarang inikan masih ada pemadaman bergilir di Teluk Pinang, dengan beroperasinya jaringan itu nanti diharapkan tidak ada lagi pemadaman," ujar pria yang akrab disapa Adi ini.

Ragil Hadiwibowo

Halaman :

Berita Lainnya

Index