Rumah Asisten Setdaprov Riau Nyaris Ludes Terbakar

Rumah Asisten Setdaprov Riau Nyaris Ludes Terbakar

HARIANRIAU.CO PEKANBARU  - Rumah Asisten I Setdaprov Riau Ahmad Syah Harrofie yang berada di Jalan Gajah Mada Pekanbaru, nyaris saja rata dengan tanah, Kamis (18/2/2016) siang, sekitar pukul 12.30 WIB.

Rumah mewah ini dilahap si jago merah yang diduga dipicu arus pendek alat pemanas air. Beruntung pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Pemadam Kebakaran Kota Pekanbaru segera meluncur ke lokasi. Pantauan di lokasi, ada enam unit mobil pemadam dikerahkan. Mereka langsung membentang selang dan melakukan pemadaman serta pencegahan agar api tidak meluas ke bangunan lain.

"Saya sedang di dalam tadi. Tak tahu ada kebakaran. Orang di luar yang teriak-teriak, ada asap di atas atap. Kami lalu ke luar," ujar Ahmad Syah Harrofie saat diwawancarai. "Kayaknya ada korsleting di alat pemanas air di atap, kan itu baru siap diperbaiki semalam," imbuhnya seperti dikutip dari potretnews.com.

Sedangkan yang lainnya, sibuk mengevakuasi barang-barang dari dalam rumah tersebut. Terlihat api tidak sampai turun ke bawah dan hanya membakar bagian plafon saja. Tampak pula para petugas damkar menjebol atap untuk akses selang air agar bisa masuk menjangkau titik api.

Sementara ini, ruas Jalan Gajah Mada ditutup dari dua arah. Pengendara pun diminta melewati jalan alternatif, agar mobil damkar mudah mengakses lokasi kebakaran. Hingga berita ini diterbitlam, petugas damkar masih menyiram bangunan untuk menghindari api muncul kembali. (potretnews)

Halaman :

Berita Lainnya

Index