Masyarakat Teluk Pinang Nikmati Pemadaman Bergilir

Masyarakat Teluk Pinang Nikmati Pemadaman Bergilir
Ilustrasi

INDRAGIRI HILIR - Pemadaman bergilir oleh Pembangkit Listrik Negara (PLN) masih terus terjadi di Kelurahan Teluk Pinang, Kecamatan Gaung Anak Sekra, Kabupaten Indragiri Hilir.

Pemadaman bergilir tersebut sudah terjadi sejak satu bulan terakhir. Pemadaman ini terjadi dengan ritme enam kali nyala dan satu kali padam.

Hal tersebut dikatakan Kepala PLN Rayon Tembilahan, Iwan Eka Putra, Kamis (9/3/2017) malam terjadi karena adanya pemeliharaan mesin.

"Terkait adanya penyalaan bergilir malam ini ada mesin kita yang sedang pemeliharaan masih ada kendala di pengadaan material, dan ini masih di upayakan utk percepatanya," sebut Iwan.

Dia juga mengatakan bahwa pihaknya berupaya akam memjlihkan kondisi kelistrikan di Kelurahan Teluk Pinang.

"Disamping itu PLN juga berupaya akan memulihkan kondisi kelistrikan Teluk Pinang akan di suplai dari sistim Tembilahan dalam waktu dekat ini," pungkasnya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index