Gubri Tinjau Jembatan Siak IV

Gubri Tinjau Jembatan Siak IV

PEKANBARU - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman tinjau jembatan Siak IV. Pada kesempatan ini, orang nomor satu di Riau ini juga mengajak Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Riau Dadang Eko Purwanto.

Selama peninjauan, Gubernur sempat memperhatikan beberapa bagian proses jembatan yang sampai saat ini masih dalam proses tender Manajmen Kontruksi (MK) yang kemudian dilanjutkan dengan proses tender fisik. 

"Sekarang proses tender MK," kata Gubernur Riau, Senin (20/3/17).‎ Diharapkan Juni mendatang proses pengerjaan fisik sudah dimulai hingga 18 bulan ke depan. Artinya sebelum akhir masa jabatan Gubernur Riau berakhir. 

"Dikerjakan dalam bentuk multiyears. Penilaian yang ada termasuk materail dan fisik sudah ada 79 persen. Kita melanjutkan tinggal 21 persen diluar jalan akses sekitar 40 persen. Mudah-mudahan selesai sesuai dengan target yang kita tentukan," ujar Andi Rachman (sapaan akrab Gubri). 

Ada pun untuk jalan Sembilang yang merupakan akses jalan yang ada di Rumbai Pesisir, ditenderkan sebesar Rp17 miliar. Proses tender jalan ini dilaksanakan secara bersamaan dengan lelang jembatan. 

Usai meninjau jembatan Siak IV yang sudah bertahun-tahun mangkrak tersebut, dilanjutkan dengan memberikan penjelasan dengan warga sekitar yang juga memang mempertanyakan soal kelanjutan jembatan yang menghubungkan antara kecamatan Senapelan dan Rumbai Pesisir tersebut. (Rtc)

Halaman :

Berita Lainnya

Index