Porprov, Cabor Kempo Inhil Siap Turunkan Atlet Terbaik

Porprov, Cabor Kempo Inhil Siap Turunkan Atlet Terbaik
Ilustrasi

INDRAGIRI HILIR - Cabang Olahraga (Cabor) Kempo Kabupaten Indragiri Hilir yang akan turun di Pekan Olahraha Provinsi (Porprov) menargetkan bawa pulang tiga mendali emas. Yang akan di laksanakan di kampar oktober mendatang. Sabtu (16/9/2017).

Agar dapar mencapai target tiga mendali emas tersebut Senpai (guru) Kempo, Agusman Saputra, para atlet terus matangkan terutama teknik bertarung dengan porsi latihan 3 kali seminggu, yang dipusatkan di halaman Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman, Inhil. 

"Tiga kali seminggu saya rasa masih kurang, namun di karnakan mengingat agar untuk menjaga ke stabilan fisik dan stamina mesti di siapkan agar mencapai hasil yang maksimal seperti yang kita harapkan," jelas senpai kempo kepada awak media. Sabtu (16/9/2017)

Ke-optimisan dengan target tersebut di tunjukkan dari hasil cabor Kempo, Porprov Riau di Inhu 2014 lalu, yang berhasil meraih 1 Perak dan 3 Perunggu. Apa lagi ditahun ini atlet Kempo siap bertarung dengan atlet terbaiknya.

"Atlet terbaik kami siap untuk bertarung dan membawa pulang mendali emas serta mengharumkan nama kampung halaman," tutupnya.

Ragil Hadiwibowo

Halaman :

Berita Lainnya

Index