Messi Selalu Bikin Minimal 40 Gol di Delapan Musim Beruntun

Messi Selalu Bikin Minimal 40 Gol di Delapan Musim Beruntun

BARCELONA - Dua gol yang dicetak Lionel Messi ke gawang Valencia meneruskan catatan apik pemain Barcelona itu yang selalu bikin minimal 40 gol dalam delapan musim terakhir.

Pada duel Jornada 29 yang dihelat di Camp Nou, Senin (20/3/2017) dinihari WIB, Messi bikin dua gol yang tercipta di masing-masing babak. Gol pertamanya dari titik putih pada menit ke-44 membuat Barca memimpin 2-1.

Sementara gol keduanya dibuat pada menit ke-52 setelah sepakan kaki kanannya tak bisa dihalau Diego Alves. Barca akhirnya menang 4-2 sekaligus menjaga persaingan dengan Real Madrid di puncak klasemen.

Sepasang gol Messi itu membuat Messi kini sudah mengoleksi 41 gol dari 40 penampilan di seluruh kompetisi, menyamai perolehannya musim lalu. Ini membuat Messi sudah delapan musim beruntun selalu bikin minimal 40 gol semusim.

Itu sudah terjadi sejak musim 2009/2010 di mana musim terbaiknya adalah saat bikin 73 gol dari 60 penampilan di musim 2011/2012. Terakhir kali Messi bikin di bawah 40 gol adalah saat meraih treble di musim 2008/2009 dengan 38 gol.

Dicatat Opta, Messi jadi pemain di La Liga pertama yang mampu melakukannya.

"Messi luar biasa," ujar pelatih Barca, Luis Enrique, seperti dikutip Soccernet.

"Dia sudah memecahkan banyak rekor dan akan terus melakukannya. Menyenangkan bisa melihatnya bermain," sambungnya.

"Statistiknya tidak bisa disamai siapapun. Angka-angka Messi mustahil dilakukan oleh pemain selain dirinya. Kami akan merindukannya di masa depan." (dtk)

Halaman :

Berita Lainnya

Index