Perayaan Qing Ming Berlangsung Semarak

Perayaan Qing Ming Berlangsung Semarak

INDRAGIRI HILIR - Malam perayaan Qing Ming/ Ceng Beng (Sembahyang Kuburan Warga Thionghoa)  2017 yang menjadi wujud tanda bakti dan penghormatan terhadap orang tua atau leluhur yang telah tiada. Yang digelar warga Tionghoa Inhil di Wihara Budi Bakti Parit 10 Tembilahan Hulu, Inhil. Selasa Malam (4/4/2017) berlangsung semarak dengan keakraban rasa kekeluargaan.

Dimana kesemarakan malam perayaan Qing Ming yang dihadiri oleh ketua PSMTI Inhil dan  warga thionghoa Inhil dari berbagai daerah ini, dimulai dengan pembakaran kembang api dan dilanjut makan bersama yang dihibur langsung oleh Artis Chines Ibukota Jakarta oleh panitia.

Ketua Panitia Perayaan Qing Ming 2017, Aan mengatakan bahwa perayaan Qing Ming merupakan tradisi warga Tionghoa menekankan pada bakti kepada orang tua dan leluhur. Ketika orang tua masih hidup, anak-anak berusaha membalas jerih payah mereka dalam membesarkan. Saat mereka telah tiada, anak-anak mengenang kembali budi baik kedua orang tua. 

“Perayaan kali ini memang cukup ramai, karna pada waktu perayaan Qing Ming, banyak warga Thionghoa Inhil ini yang telah merantau akan pulang ke kampung untuk sembahyang. Seperti dari Thailand, Malaysia dan Singapora serta daerah lainya. Sebab Qing Ming memiliki nilai yang lebih penting bagi warga kami, diantara perayaan-perayaan besar seperti Imlek dan Sembahyang Rebut," sebut Aan.

Selain itu, dijelaskan Aan juga bahwa sebelum malam perayaan ini, pada siang harinya warga Tionghoa datang ke makam orang tua atau leluhur untuk membersihkannya dan sekalian bersembahyang atau Pai di makam tersebut sambil membawa buah-buahan, kue-kue, makanan, serta bunga, kertas sembahyang , baju dan perlengkapan lain dari kertas, kadang kadang sampai HP kertas dan bermacam perlengkapan  kita  yang semuanya dibuat Dari kertas. 

“Memang kalau dibanding tahun sebelumnya, malam perayaan Ceng Beng  kali ini terbilang cukup meriah. Karna Ceng Beng malam ini,  kita memang telah mendatangkan Artis China dari Ibukota Jakarta dan Pekanbaru untuk menghibur warga kita hadir di Wihara ini,” Jelas Tokoh Muda PSMTI Inhil.  


Ragil Hadiwibowo

Halaman :

Berita Lainnya

Index