Rusia Ciptakan Robot untuk Perang

Rusia Ciptakan Robot untuk Perang

MOSCOW - Dahulu kecanggihan robot hanya bisa dilihat pada film-film fiksi ilmiah. Kini memasuki era modern, robot telah dijadikan senjata untuk berperang. Rusia, salah satu negara yang terus mengembangkan teknologi memperkenalkan sebuah robot yang siap bertempur.

Pada Jumat 14 April 2017, Wakil Perdana Menteri Rusia Dimitri Rogozin mengunggah sebuah video robot yang bernama Fedor dalam akun Twitternya. Robot ini berdiri tegap dan mampu menembakan senjata api dengan kedua tangannya. "Robot tempur Rusia - Sosok yang terbuat dari besi," ujar Rogozin, dikutip dari Cnet, Senin (17/4/2017).

Namun, Rogozin bersikeras ketika posting-an gambar robot tersebut dinilai sebagai tujuan damai.

"Kami tidak menciptakan Terminator, tetapi kecerdasan buatan yang nyata dan penting, yang dapat digunakan dalam banyak bidang," ungkapnya.

Robot ini dikembangkan oleh Technics Android dan Advanced Research Fund. Awalnya Fedor dirancang untuk operasi penyelamatan, tetapi insyinyur telah menyarankan untuk penggunaan militer. (okz)

Halaman :

Berita Lainnya

Index