Kodim 0314/Inhil Lakukan Pendampingan dan Pelatihan Tanam Padi Bibit Kartika 182

Kodim 0314/Inhil Lakukan Pendampingan dan Pelatihan Tanam Padi Bibit Kartika 182
Kasdim 0314/Inhil, Suratno saat bersama reporter harianriau.co

HARIANRIAU.CO INDRAGIRI HILIR - Menindaklanjuti program ketahanan pangan nasional berdasarkan nota kesepahaman antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan Kementerian terkait, Komando Distrik Militer (Kodim) 0314 Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melakukan pendampingan dan pelatihan Operasi Khusus (Opsus) Padi, Jagung dan Kedelai (Pajalai) kepada kelompok tani yang tersebar di seluruh Kabupaten Inhil.

Pendampingan dan Pelatihan yang menjadi fokus Kodim 0314 terlebih dahulu adalah terhadap tanaman pangan berupa Padi, termasuk padi varietas baru dari bibit Kartika 182 yang ditemukan oleh Komando Daerah Militer (Kodam) 1 Bukit Barisan.

"Untuk pelatihan tentang tanaman Padi, kami telah beberapa kali melaksanakan pelatihan terhadap kelompok-kelompok tani di Inhil. Seperti beberapa waktu lalu, kami memberangkatkan beberapa kelompok tani ke Medan untuk mengikuti pelatihan, mulai dari pembuatan pupuk organik hingga pola tanam padi," terang Komandan Distrik Militer (Dandim) Letkol Inf J Hadiyanto melalui Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0314 Inhil, Suratno kepada harianriau.co di Markas Kodim (Makodim) 0314 Inhil, Tembilahan, Kamis (24/3/2016).

Setelah mengikuti pelatihan, kelompok tani tersebut pun segera menerapkan ilmu yang telah mereka dapatkan dalam proses penanaman Padi di daerahnya.

"Dalam hal penanaman padi, kami juga tengah menanam padi varietas baru dari bibit Kartika 182. Bibit Kartika 182 ini ditemukan oleh Angkatan Darat dan dibawa oleh Kasdam (Kepala Staf Kodam) ke Inhil untuk diujicobakan," jelas Suratno.

"Saat ini, padi bibit Kartika 182 ditanam dibeberapa daerah di Inhil, diantaranya di Demplot Koramil Kempas, Koramil Tempuling dan Koramil 01. Padi varietas ini kemarin ditanam secara serempak dan sekarang telah tumbuh malai nya," lanjutnya.

Suratno mengatakan bahwa padi bibit Kartika 182 ini tumbuh dengan cukup baik, namun mengenai hasil belum bisa dipastikan karena belum masuk tahap panen.

"Kemaren anakan bibit Kartika 182 ini kami coba tanam 2 buah, sekarang sudah berkisar 25-30 buah jumlah anakan yang siap diproduksi. Tim dari Kodam juga sudah ngecek ke sini (Inhil) melihat pertumbuhan Bibit Kartika 182 ini," tandas Suratno. (Pratama)

Halaman :

Berita Lainnya

Index