Wanita ini Berjualan Kue Keliling untuk Menghidupi Tiga Buah Hatinya

Wanita ini Berjualan Kue Keliling untuk Menghidupi Tiga Buah Hatinya

HARIANRIAU.CO - Ayu, seorang wanita single yang memiliki tiga orang anak, tinggal di rumah petak kontrakan di Jalan Pangeran Hidayat gang Nikmat, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Pekanbaru Kota, Pekanbaru.

Kesehariannya, Ayu yang berusia 31 tahun ini berjualan kue keliling guna menghidupi ketiga anaknya yang masih kecil.

Dengan keuntungan hasil yang kadang ia dapat Rp 100 ribu per hari kadang tidak, namun Ayu tetap tidak berputus asa mencari rezeki demi buah hatinya.

"Buat kue itu subuh, pagi harinya dijual keliling," kata Ayu, Sabtu (6/10/2018) seperti dilansir harianriau dari laman riausatu.com.

Ayu pun bercerita kalau dirinya sebulan menyewa rumah petak Rp 500 ribu.

"Rp 500 ribu itu sewa rumah saja. Kalau listrik kadang Rp 50 ribu perbulan kadang bisa Rp 75 ribu. Belum lagi kebutuhan belanja di rumah dan anak. Itulah yang harus Ayu cari dengan berjualan kue keliling," kata Ayu.

Ayu bercerita, dirinya telah pisah resmi dari suaminya dan kini hidup bersama dengan ketiga anak-anaknya di sebuah rumah petak.

Bagi Ayu, semua itu adalah masa lalu dan Ayu kini memikirkan masa depan untuk anak-anaknya.

"Dengan berjualan kue keliling inilah yang Ayu lakukan. Alhamdulillah, kue yang Ayu jual itu Pulut hitam dan putih serta Lamang isi gula merah, dijual dengan harga Rp 2000 per buahnya. Ayu keliling berjualan dan masuk ke kantor instansi," sebut Ayu.

Ayu optimis bahwa dirinya masih bisa mandiri mencari rezeki untuk menghidupi anak-anaknya.

Dalam menjual kue tersebut, Ayu mengajak temannya ikut berjualan.

Dengan adanya program Jumat Barokah yang ditaja Polsek Pekanbaru Kota, Ayu merasa senang dan bersyukur bisa terbantu.

"Ayu senang dan terima kasih kepada bapak polisi yang telah peduli dan berbagi rezeki kepada Ayu," ucapnya senang.

Sementara itu, Ketua RW 06 Noviardi juga menyebutkan bahwa kegiatan Jumat Barokah Polsek Pekanbaru Kota sangat bermanfaat sekali bagi warganya.

"Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Kapolsek yang bersedia membantu warga kami," kata Ketua RW.

Noviardi menilai, Ayu sosok warga yang mandiri dan suka berbagi rezeki kepada tetangganya.

Untuk diketahui, Ayu salah satu penerima bantuan dari Kapolsek Pekanbaru Kota dalam programnya Jumat Barokah yang dilaksanakan pada Jumat pagi (5/10/2018).

Kegiatan Jumat Barokah tersebut merupakan program Polisi Peduli dan Berbagi sekaligus menjalin tali silaturrahmi antara Polri dengan masyarakat, yang diisiasi oleh Polresta Pekanbaru.

Halaman :

Berita Lainnya

Index