Prabowo Tak Akan Ambil Gaji Selama Menjabat Sebagai Menteri Pertahanan

Prabowo Tak Akan Ambil Gaji Selama Menjabat Sebagai Menteri Pertahanan
Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzar Simanjuntak | Twitter/@dahnilanzar

HARIANRIAU.CO - Juru bicara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, membuat pernyataan bahwa Prabowo tidak akan mengambil gajinya sebagai Menteri Pertahanan.

Informasi ini disampaikan Dahnil melalui Twitter @Dahnilanzar, Rabu (30/10/2019). Dahnil ingin menegaskan, Prabowo masuk dalam dunia politik hanya untuk mengabdi bagi bangsa dan negara Indonesia.

"Saya ingin mengkonfirmasikan kepada sobat semua khususnya sobat pewarta terkait dengan informasi yang menyatakan Pak @prabowo tidak akan mengambil gajinya sebagai Menteri di @Kemhan_RI adalah BENAR. Sejak awal beliau masuk politik, berkomitmen untuk mengabdi bagi kepentingan bangsa dan Negara," tulisnya.

Prabowo dilantik menjadi Menteri Pertahanan di kabinet jilid II Jokowi pada 23 Oktober 2019. Prabowo sebelumnya merupakan rival politik Jokowi di Pemilihan Presiden 2014 dan 2019.

Keputusan Prabowo keluar dari oposisi dan menjadi pendukung pemerintah menjadi berkah sekaligus kekhawatiran bagi sejumlah pihak.

Sumber: akturat/gil

Halaman :

Berita Lainnya

Index