Adu Mulut dengan Pendemo, Pria ini Malah Dibakar

Adu Mulut dengan Pendemo, Pria ini Malah Dibakar
Berdebat dengan pendemo di Hong Kong, pria ini dibakar (Mirror)

HARIANRIAU.CO - Seorang pria dibakar oleh pendemo saat terjadi pertengkaran di jalan di Hong Kong. Aksi protes di Hong Kong kembali memanas pada Senin (11/11/2019).

Menurut laporan Independent, Senin (11/11), kejadian pembakaran ini terjadi beberapa jam setelah pendemo Hong Kong ditembak oleh polisi dengan peluru tajam pada Senin pagi. Bahkan insiden video penembakan itu disiarkan langsung ke Facebook.

Insiden pembakaran itu terjadi di jembatan penyeberangan di Ma On Shan, sebuah kota di pantai timur wilayah Tiongkok yang diperintah Cina di Hong Kong sekitar jam 1 siang waktu setempat.

Kejadian yang juga terekam video dan tersebar di internet ini menunjukkan seorang pria yang memakai kaus hijau berdebat dengan sekelompok pria dan wanita yang lebih muda.

Video itu juga menunjukkan pria yang terbakar berteriak: "Kamu bukan orang Cina".

Pendemo menjawab dan mengatakan: "Kami adalah warga Hong Kong".

Pria yang memakai kaus hijau itu juga terlihat telah berdarah. Padahal dia terlihat tidak bersenjata.


Perdebatan berlanjut hingga seseorang pendemo menyiramnya dengan bensin dan kemudian menyulutnya dengan api. Pendemo yang membakar pria itu kemudian melarikan diri dari tempat kejadian.

Dilansir dari Mirror, Senin (11/11/2019), pria yang terbakar mati-matian mencoba memadamkan api hingga tersandung. Orang-orang di sekitar berteriak histeris.

Pria yang terbakar berhasil melepaskan bajunya. Ia mengalami luka bakar parah dari wajah, dada, perut, dan lengannya.

Menurut pernyataan pejabat Hong Kong, pria itu dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif di Prince of Wales Hospital.

sumber: suara.com

Halaman :

Berita Lainnya

Index