Kapolsek Cantik Rela Hujan-hujanan Amankan Aksi Demo

Kapolsek Cantik Rela Hujan-hujanan Amankan Aksi Demo
Kapolsek cantik melakukan mediasi dan dialog dengan massa yang berunjuk rasa di Karawang. (Foto: Sindonews).

HARIANRIAU.CO - Aksi Kapolsek Pangkalan, AKP Eka Asmayani, dalam mengamankan unjuk rasa ratusan warga patut diancungi jempol. Dia rela hujan-hujanan hingga basah kuyup dan pakaiannya kembali kering demi mengawal massa menyampaikan apresiasi.

Warga dari empat desa, antara lain Desa Wanajaya dan Wanakerta, Kecamatan Telukjambe Barat serta Desa Sukubungah dan Desa Pasir Ranji, Kecamatan Cikarang Pusat, menuntut pihak PT Pindodeli 3 tidak membuang sisa pengolahan limbah ke Sungai Cikereteg.

Menurut mereka, sungai tersebut bermuara ke Sungai Cibe'et di dekat tempat tinggal mereka. Kondisi ini dikhawatirkan akan mencemari air sungai tersebut. Aksi yang berlangsung sejak pagi hingga sore hari.

"Awalnya kita tidak tahu kalau ada demo karena tidak ada pemberitahuan ke polsek. Kami tahu saat sedang melakukan patroli," kata Eka di Mapolsek Pangkalan, Kabupaten Karawang, Jabar, Selasa (12/11/2019).

Menurut dia, aksi unjuk rasa ini berlangsung alot. Sampai-sampai kapolsek yang baru menjabat dua hari ini harus memanggil kepala desa setempat dan pihak pabrik untuk duduk bersama.

Setelah memakan waktu lama akhirnya mediasi berhasil. Kedua pihak sepakat untuk menyedot air bendungan sisa pengolah limbah yang dikhawatirkan masuk ke sungai. Karena tempat itu merupakan sumber kehidupan mereka.

Yang menarik, sebelum mediasi berlangsung hujan deres mengguyur sebagian wilayah Karawang. Kapolsek dan jajarannya termasuk kepala desa serta warga tidak beranjak dari tempat mereka berdiri meski basah kuyup.

"Alhamdulillah mediasi berjalan aman. Tuntutan warga terpenuhi sehingga semua berjalan aman dan lancar," ujar mantan staf Divisi Humas Polri ini.

Eka mengaku, pengalaman ini cukup menyenangkan. Dia tentu banyak belajar bagaimana menghadapi massa, khususnya saat aksi unjuk rasa. Polisi harus bisa mengedepankan dialog atau mediasi.

sumber: www.inews.id

Halaman :

Berita Lainnya

Index