Bupati Bengkalis: Lindungi Kepentingan Agama

Bupati Bengkalis: Lindungi Kepentingan Agama

HARIANRIAU.CO - Bupati Bengkalis memimpin Apel Hari Amal Bhakti Kementerian Agama Republik Indonesia ke-74 di MTs Negeri 4 Bengkalis, Desa Petani, Kecamatan Bathin Solapan, Senin (6/1/2020).

Selain apel, juga dilakukan penyerahan piagam Satya Lencana kepada Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Bengkalis, mulai masa bhakti 10 tahun hingga 30 tahun.

Bupati Bengkalis, Amril Mukminin membacakan sambutan tertulis Menteri Agama Republik Indonesia, mengatakan, pengaruh antara agama dengan negara itu saling membutuhkan dan mengokohkan demi mencapai kebahagiaan hidup manusia.

“Penguatan kedua faktor tersebut harus dilakukan, sehingga bisa melahirkan kedamaian antar umat di Kabupaten Bengkalis," ujar Bupati.

Hubungan antara kesalehan beragama dan loyalitas bernegara harus dipadu, sehingga bisa saling mendukung satu sama lain dan menjadikan setiap warga negara menjadi pribadi yang baik.

Amril Mukminin juga mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Kementerian Agama di Bengkalis untuk melindungi kepentingan agama dan pemeluk agama. Hal tersebut bertujuan supaya pengembangan dan pengawalan peran strategis Kementerian Agama bisa dilakukan dengan konstektual di tengah masyarakat.

Hadir dalam apel tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkalis Jumari, Anggota DPRD Bengkalis Rianto, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis Heri Indra Putra, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril, Camat Bathin Solapan Hanafi, Camat Mandau Riki Rihardi, Camat Pinggir Azuar, Camat Talang Muandau Nasrizal, serta Pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis dan tokoh masyarakat di Kecamatan Bathin Solapan, Mandau, Pinggir dan Talang Muandau.

sumber: 

Halaman :

Berita Lainnya

Index