
Yudi Iskandar Berikan Bantuan Pada Lansia Umur 72 Tahun di Kelurahan Kijang Kota
HARIANRIAU.CO - Selaku tokoh masyarakat Kabupaten Bintan, Yudi Iskandar kembali dengan gencar memberikan bantuan sembako kepada seorang warga perempuan Lansia, Atem (72) di Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur. Jumat, (02/04/2021).
Terlihat Yudi Iskandar yang ditemani Istri tercinta beserta Babinsa membantu Atem yang hidup sebatang kara dan berstatus menjanda.
“Ini adalah program rutin yang berasal dari dana sosial sendiri. Saya langsung yang menyalurkan kepada masyarakat yang benar benar-benar membutuhkan," Jelas Ketua IOF Kepri ini.
Ia juga menambahkan dan berharap, "Dengan kegiatan yang sudah dilaksanakan, diharapkan dapat bermanfaat dan mampu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu,” beber Yudi.
Disamping itu, Mbah Atem sapaaan akrab yang diketahui ini terkesima dan terkejut saat kedatangan beliau. Karena ia tidak menyangka bahwa dengan usia dia yang sudah rentan masih diperhatikan, tentu bantuan tersebut sangat bermanfaat untuk kelanjutan hidupnya sehari-hari.
“Terimakasih ya bapak-bapak dan ibu sekalian atas bantuan yang sudah diberikan kepada saya, terima kasih sekali saya ucapkan sekali lagi," ucapnya dengan haru.
OPPY
- Yudi Iskandar Berikan Bantuan Pada Masyarakat di Kampung Banjar, Ini Kata Julham
- 'Surat Sakti' PN Tembilahan, Komisi Yudisial Kecewa
- Jelang Menyambut Imlek 2021, Yudi Iskandar berikan Bantuan kepada Lansia di Desa Toapaya
- Lagi, Yudi Iskandar kembali Berikan Bantuan Kepada Masyarakat yang akan Merayakan Imlek
- Ini Pesan Terakhir Pratu wahyudi Kepada Keluarga
Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 081365016621 / 0811707378
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Harianriau.co Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan