Cegah Kekerasan Seksual, Brigadir Syukri : Berpakaian yang Pantas saat Keluar Rumah

Cegah Kekerasan Seksual, Brigadir Syukri : Berpakaian yang Pantas saat Keluar Rumah

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HULU - Menjaga dan menyelamatkan masa depan anak, Kapolsek Batang Gansal melalui Bhabinkabtibmas Desa Sebrida Kecamatan Batang Gansal Berikan penyuluhan tentang kekerasan terhadap Anak di SDN 09 Dusun Kerampal.

Penyuluhan dan himbauan bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kekerasan fisik atau seksual serta psikis terhadap anak baik itu di lingkungan sekolah maupun di rumah.

Dalam penyampaian tersebut Bhabinkabtibmas Brigadir Syukri, mengatakan setiap anak berhak memperoleh perlindungan kekerasan.

Diharapkan dengan penyuluhan ini para pelajar dapat mengetahui dan memperoleh wawasan tentang menjaga diri untuk tidak terjerumus kepada prilaku yang di kategorikan seksual dan berkembang dengan baik serta menjadi generasi yang percaya diri, kreatif dan berkepribadian.

"Mengunakan pakaian yang tidak pantas di pakai saat keluar rumah dan tidak mengumbar aurat," harapnya.

 

 

Putut Wijanarko

Halaman :

#PolisiSahabatMasyarakat

Index

Berita Lainnya

Index