HUT ke 76 Bhayangkara

Yayasan Vioni Bersaudara dan Polres Inhil Bagi-bagi Martabak

Yayasan Vioni Bersaudara dan Polres Inhil Bagi-bagi Martabak
Kasat Lantas Polres Inhil AKP Eri Asman dan Pembina Yayasan Vioni Bersaudara Marlis Syarif (aDRIAH)

HARIANRIAU.CO - Tembilahan – Bertepatan dengan rangkaian HUT Bhayangkara ke-76, Yayasan Vioni Bersaudara bersama Kasat Lantas Polres Inhil berbagi martabak ke masyarakat setempat. Berlokasi di Jalan Abdul Manaf, Kelurahan Tembilahan kota, kecamatan Tembilahan, kabupaten Indragiri Hilir, Jum'at (17/6/2022) sore.

Pembina Yayasan Vioni Bersaudara Marlis Syarif mengatakan bahwa di hari Jum'at penuh dengan berkah sekaligus bersempena dengan HUT ke-76 Bhayangkara membagikan martabak gratis kepada masyarakat yang ingin membeli.

"Alhamdulillah antusias masyarakat sangat ramai mengantri untuk mendapatkan satu kotak Martabak Royal bang Riko," ungkap Pembina YVB Marlis Syarif disela-sela membagikan Martabak kepada masyarakat.

Marlis Syarif juga mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut tidak hanya dilakukan sendiri YVB, namun dari Kasat Lantas AKP Eri Asman SH  dan Kawan-kawan Peguyuban Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) kabupaten Indragiri Hilir dan juga dari ketua Lembaga Laskar Pagar Negeri (LLPN) Inhil Datok Mahmudin.

"Dari pak Kasat Lantas 100 kotak dari PSMTI 100 kotak dari LLPN 100 kotak dan YVB 100 kotak, jadi kita persiapkan 400 kotak, namun kalau belum habis martabak nya kita sampai habiskan tanpa tersisa," jelasnya.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index