Bakamla RI Terima Kunjungan Dubes RI Untuk Vietnam

Bakamla RI Terima Kunjungan Dubes RI Untuk Vietnam

Dalam perjalanannya, keseluruhan kerja sama ini mendapatkan asistensi dari Kementerian Luar Negeri RI (Kemlu RI) untuk proses ratifikasi. Oleh karena itu, sinergi Bakamla RI dan Kemlu RI terjalin semakin kuat dari waktu ke waktu.

Dalam kesempatan ini, Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia juga turut menyampaikan trend keamanan terkini di kawasan, khususnya di perairan yang bersisian dengan Vietnam. Selain itu, rencana penguatan kerja sama antara Bakamla RI dengan VCG turut disampaikan.

Dalam pertemuan ini, turut hadir Sekretaris Pertama Fungsi Politik KBRI Hanoi Fenny Zamzari. Selain itu, jajaran pejabat Bakamla RI juga turut serta dalam kegiatan ini, antara lain Direktur Kerja Sama Laksma Bakamla Purwanto Djoko, Direktur Latihan Laksma Bakamla Suwito, S.E., M.Si (Han), Kepala Pusat Informasi Marabahaya Laut (KPIML) Kolonel Bakamla Jan Lucky Boy, S.E., M.Tr.Hanla, M.M., dan Pranata Humas Ahli Madya Kolonel Bakamla Dr. Wisnu Pramandita, S.T., M.M., M.Tr.Hanla.

Halaman :

Berita Lainnya

Index