Tiba di Pekanbaru, 6 Orang Jamaah Haji Positif Covid-19

Tiba di Pekanbaru, 6 Orang Jamaah Haji Positif Covid-19

HARIANRIAU.CO - Jamaah Haji asal Riau secara bertahap telah dipulangkan dari Arab Saudi. Kloter pertama atau kloter 4 BTH 55 jamaah asal Kabupaten Kampar telah tiba di Pekanbaru, Jumat (29/7) lalu. Selanjutnya, 459 jamaah kloter 5 BTH dari Kabupaten Kampar, Indragiri Hulu, dan Kota Pekanbaru  tiba pada Minggu (31/7) malam.

Asisten I Setdaprov Riau, Masrul Kasmy, menjelaskan, dua kloter itu akan mengikuti prosedur pemeriksaan kesehatan, terutama tes Covid-19 rapid antigen.

Dikatakan dia, bahwa untuk jamaah yang sampai pada Minggu (31/7/2022) malam, keesokan paginya akan dipulangkan ke daerah masing-masing.

“Alhamdulillah, kloter 4 jamaah haji asal Riau sampai dengan selamat dan sudah kita sambut bersama pihak Kanwil Kementerian Agama Riau.

Masrul menjelaskan, sesuai aturan yang berlaku jamaah yang sampai di Pekanbaru langsung dilakukan pemeriksaan Covid-19. "Hasilnya ada beberapa jamaah yang terkonfirmasi possitif,” ujar Masrul, Minggu (31/7/2022) sore.

Masrul berujar, bahwa bagi jamaah yang terkonfirmasi positif, tetap dilakukan aturan sesuai dengan anjuran Kementrian Kesehatan.

Halaman :

#Haji 2022

Index

Berita Lainnya

Index