DJBC Riau Pastikan Tidak ada Kegiatan Ilegal di Sungai Siak

DJBC Riau Pastikan Tidak ada Kegiatan Ilegal di Sungai Siak

"Saya bisa pastikan tidak ada kegiatan ilegal di pelabuhan H.Bul ini, dan bisa cek langsung sekarang ke kapal milik saya, kebetulan sekarang sedang lagi ada aktifitas bongkar muatan, apakah ada barang-barang ilegal yang kami bawa", tegas harianto menjelaskan sambil menunjuk kapal milik nya yang bersandar di pelabuhan H.Bul.

"Barang barang yang kami bawa adalah rata-rata barang dari Tanjung Balai Karimun, minuman-minuman ini adalah minuman kaleng atau minuman ringan yang pabriknya berada di Tanjung Balai Karimun, bukan minuman keras yang di Isu kan selama ini", ungkapnya lagi.

"Kami sangat takut melakukan tindakan ilegal, karna kami tau kalau perbuatan itu adalah perbuatan melanggar hukum, dan ancaman nya cukup berat, kami siap menerima sangsi hukum yang berlaku dan bertanggung jawab, apabila informasi tersebut bisa di buktikan secara hukum dan fakta", tutupnya dengan tegas.

Pemantauan dan Pengawasan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Riau dan KPPBC TMP B Pekanbaru ini tetap dilakukan secara rutin, apalagi jelang Natal dan Tahun Baru 2023 pengawasan lebih ditingkatkan lagi, serta memastikan di setiap pelabuhan sepanjang Sungai Siak Kota Pekanbaru tidak ada kegiatan ilegal yang di Isukan sebelumnya. Rls

Halaman :

Berita Lainnya

Index