Kodim 0315/Tanjungpinang Gelar Pasar Murah, Mulai dari 20 hingga 60 ribu Rupiah

Kodim 0315/Tanjungpinang Gelar Pasar Murah, Mulai dari 20 hingga 60 ribu Rupiah
Potret Antusias Warga Tanjungpinang Berbondong-bondong Serbu Pasar Murah di Makodim 0315/Tanjungpinang.

HARIANRIAU.CO - Meringankan kebutuhan masyarakat jelang hari raya idul fitri 1444 H, Komando Distrik Militer (Kodim) 0315/Tanjungpinang bekerjasama dengan PT Solid Indonesia menggelar pasar murah pada Rabu (12/04/2023).

Diketahui pasar murah ini dilaksanakan di dua titik pada Rabu (12/04) di Makodim 0315/Tanjungpinang, dan Kamis (13/04) di Galang Batang, Bintan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Komandan Kodim (Dandim) 0315/Tanjungpinang, Kolonel Inf Tommy Anderson mengatakan bahwa pasar murah ini bertujuan meringankan kebutuhan masyarakat jelang Idulfitri.

"Pasar murah ini terdiri dari telur satu papan, gula 1 kg, tepung 1 kg dan minyak goreng 1 kg kita jual Rp 60.000," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa paket kebutuhan pasar murah ini sebanyak 1.100 paket sembako, dan semoga dapat membantu kebutuhan masyarakat, khususnya di Tanjungpinang.

"Semoga dengan adanya pasar murah dapat membantu masyarakat di wilayah Kodim 0315/Tanjungpinang, apalagi ini jelang hari raya idul fitri 1444H," tuturnya.

Disamping itu, Ana warga Tanjungpinang yang mendapatkan kupon pasar murah dari Rukun Tetangga (RT) mengucapkan terimakasih sudah mengadakan pasar murah.

"Tentu saya berterimakasih kepada Bapak TNI di Kodim 0315/Tanjungpinang yang menggelar pasar murah, saya sangat terbantu, semoga kedepannya kami bisa belanja lagi disini dan itemnya ditambahkan lagi," tutupnya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index