Raja Shalman Belum Bayar Santunan Haji Korban Jatuhnya Crane Tahun 2015

Raja Shalman Belum Bayar Santunan Haji Korban Jatuhnya Crane Tahun 2015

HARIANRIAU.CO, JAKARTA - Menteri Agama (Menag), Lukman Hakim Saifuddin, mengatakan hingga sampai kini masih terus berusaha meloby dan menagih janji satunan dari Pemerintah Saudi Arabia kepada para korban haji Indonesia saat jatuhnya crane di Masjidil Haram, Mekkah, 11 September 2015.

“Iya sampai sekarang kita masih terus menanyakan. Bahkan Konjen kita terus tidak jemu-jemu selalu menanyakan, tapi sayang sampai sekarang belum ada kabar gembira,” kata Lukman di Jakarta, Selasa (20/12/2016).

Sebelumnya, alat berat crane di Masjidil Haram jatuh menimpa jamaah haji mengakibatkan 107 orang meninggal dunia dan 238 orang cedera.

Dari jumlah itu, sebanyak 12 jamaah haji asal Indonesia meninggal dan 49 orang luka-luka.

Raja Salman Bin Abdulaziz Al Saud juga telah menginstruksikan pemberian kompensasi bagi para korban musibah crane sebesar Rp3,5 miliar untuk korban meninggal dan cacat permanen, serta sekitar Rp1,75 miliar bagi korban luka.

Selain itu, Raja Salman juga mengumumkan akan memfasilitasi para korban crane yang belum sempat menunaikan ibadah haji pada tahun 2015 untuk menunaikannya di tahun 2017 atas undangan Raja tersebut. (Citraindonesia)

Halaman :

Berita Lainnya

Index