DKP Inhil Akan Dirikan Pusat Penelitian Mangrove di Solop

DKP Inhil Akan Dirikan Pusat Penelitian Mangrove di Solop
Mukhtar T

HARIANRIAU.CO INHIL - Diklaim sebagai hutan mangrove yang bagus pertumbuhannya, Pantai Solop yang terdapat di Pulau Cawan Kecamatan Mandah akan didirikan pusat penelitian magrove se Kabupaten Indragiri Hilir.

Rencana pembagunan pusat penelitian tersebut yang menjadi fokus Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) ini sudah direncanakan dan tinggal menunggu masterplan dalam pengerjaannya.

"Insyaallah kita (DKP, red) akan buat masterplannya secara keseluruhan sehingga di Pulau Cawan tersebut tidak bisa sembarang dimanfaatkan orang lagi," sebut Kadis Perikanan , Mukhtar T, dijumpai saat usai pelantikan Pejabat Eselon III di Kantor Bupati. Rabu (17/2).

Karena dengan adanya Masterplan, selain menjadi pusat penelitian, lokasi tersebut juga akan dapat membantu melestarikan biota-biota laut yang ada disana.

Lanjut Mukhtar T, yang juga pernah menjabat sebagai kadis Perkebunan mengungkapkan pihaknya juga akan saling bersinergi dengan Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Inhil dalam pengelolaannya agar Pantai Solop dengan kekayaan alam tersebut dapat dilestarikan dan dikenal orang banyak.

"Akan ada bagian yang dibangun Disporabudpar dan ada bagian yang akan dibangun Dinas Perikanan, seperti hal pembanguan Pusat Penelitian dan Tambak nantinya," ungkapnya.

Lanjutnya lagi, ia memastikan ditahun 2016 ini rancangan Masterplan pusat penelitian hutan magrove di Pantai Solop tersebut dapat terlaksana. (D Caniago)

Halaman :

Berita Lainnya

Index