Polisi Tolong Korban Malah Tertimpa Beton Pagar, Meninggal...

Polisi Tolong Korban Malah Tertimpa Beton Pagar, Meninggal...
Aipda Nurman

HARIANRIAU.CO - Polres Mamuju tengah berduka. Personil Sat Lantas Polres Mamuju, Aipda Nurman meninggal dunia di Rumah Sakit Wahidin Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (24/3/2018) pukul 06.00 Wita.

“Inalillahiwainailaihirajiun telah berpulang ke rahmatullah angota kami Aipda Nurman. Mohon doanya semoga amal ibadah beliau diterima oleh Allah Swt dan keluarga yang ditinggalkan diberi katabahan dan kesabaran amin,” ucap Kapolres Mamuju, AKBP Mohammad Rivai Arvan, Sabtu (24/3/2018).

Aipda Nurman mengembuskan napas terakhir setelah berjuang melawan sakit akibat tertimpa beton pagar saat melakukan evakuasi korban banjir bandang di Kota Mamuju, Kamis (22/03/2018) lalu.

Saat itu, banjir bandang setinggi 1,5 meter merendam ratusan rumah. Tak kurang dari 200 kepala keluarga harus mengungsi ke posko–posko pengungsian yang tersebar di 3 lokasi, yakni Posko Polres Mamuju, Posko Kodim 1418 Mamuju dan Posko Brimob.

Rivai menjelaskan, saat itu Aipda Nurman sedang mengevakuasi para korban banjir bandang. Namun pada saat menerobos derasnya banjir, tiba–tiba pagar beton dealer mobil Toyota runtuh dan menimpa Aipda Nurman. Akibatnya, polisi penolong itu jatuh hingga tak sadarkan diri.

Aipda Nurman kemudian dirujuk ke RS Wahidin Makassar. Polisi yang dikenal sebagai sosok penyabar itu mengalami koma selama 2 hari hingga akhirnya meninggal pada Sabtu pagi (24/3).


Sumber: pojoksatu
Editor: Ragil

Halaman :

Berita Lainnya

Index