Mulai Hari ini Jepang Memiliki Kaisar Baru, Kaisar Naruhito

Mulai Hari ini Jepang Memiliki Kaisar Baru, Kaisar Naruhito
Naruhito

HARIANRIAU.CO - Kaisar baru Jepang, Naruhito akan menjalani upacara penyerahan Imperial Treasures hari ini, Rabu (01/05/2019).

Upacara tersebut disebut Kenji-to-Shokei-no-gi atau Upacara untuk Mewarisi Regalia dan Segel Kekaisaran. Itu akan dimulai pukul 10.15 waktu setempat.

Naruhito akan menerima tiga objek, yaitu cermin, pedang dan permata.Ketiga telah diturunkan dari generasi ke generasi kaisar dan dipandang sebagai simbol kekuatan kekaisaran.

Dia kemudian akan memberikan pidato pertamanya sebagai kaisar baru.

Kaisar di Jepang tidak memiliki kekuatan politik tetapi berfungsi sebagai simbol nasional.

Selama masa pemerintahannya, Kaisar Akihito yang baru turun tahta mengambil peran sebagai diplomat, menjadi duta besar tidak resmi untuk Jepang dan bepergian ke negara-negara lain. Peran itu diharapkan akan terus dilanjutkan oleh Naruhito. (Rakyatku)

Halaman :

Berita Lainnya

Index