UAS Nyanyi Panggung Sandiwara, Netizen Ungkit Musik Hanya Selawat

UAS Nyanyi Panggung Sandiwara, Netizen Ungkit Musik Hanya Selawat
Ustaz Abdul Somad

“Gimana nih Mad? Kok ucapan dipanggung dan dunia nyata beda sih?” cuit akun @IbuNe_neng, dilansir dari terkini.id - jaringan Suara.com, Kamis (23/6/2021).

Video unggahan akun tersebut mendapatkan berbagai respons dari warganet lainnya.

Seperti akun @timschurmmann yang menuding UAS bisa jadi merupakan orang yang munafik.

“Ini masalahnya bukan soal manusia biasa atau bukan. Ini masalah kemunafikan yang sengaja dilakukan oleh yang bersangkutan. Manusia biasa aja dilarang munafik apalagi ustaz” balas akun @timschurmmann.

Setelah ditelusuri, dalam salah satu ceramah, UAS memang pernah membahas mengenai musik dalam pandangan Islam.

Video yang diunggah akun YouTube Nafas Pembaharuan menampilkan video Ustaz Abdul Somad tengah menyampaikan ceramah di atas panggung di depan jemaah. 

Dalam video tersebut, UAS membacakan pertanyaan dari seorang jemaah terkait hukum musik dalam syariat Islam.

“Apa hukum musik dalam syariat Islam?,” kata UAS membacakan pertanyaan jemaah.

Ia pun kemudian menjawab bahwa musik yang diperbolehkan dalam Islam hanyalah salawat.

“Musik yang boleh cuma salawat,” jawab UAS.

Halaman :

#Ustadz Abdul Somad

Index

Berita Lainnya

Index