JKPI Dorong Pemajuan Pariwisata Budaya dan Ekonomi Daerah

JKPI Dorong Pemajuan Pariwisata Budaya dan Ekonomi Daerah

Sementara itu Bupati Siak Alfedri usai menghadiri acara pembukaan rakernas dan seminar menyebut Jaringan Kota Pusaka Indonesia merupakan wadah yang sangat strategis bagi pemerintah daerah dalam upayanya memajukan daerah, khususnya bagi Kabupaten dan Kota yang memiliki potensi kekayaan tinggalan warisan budaya tangible dan intangible.

“Termasuk Kabupaten Siak yang memiliki banyak sekali bangunan cagar budaya peninggalan Kesultanan Siak dan Belanda, didukung dengan kekayaan senibudaya dan kearifan lokal lainnya di Kabupaten Siak. Pemerintah Kabupaten Siak mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan Rakernas JKPI di Kota Palembang, bagi Kabupaten Siak tentu saja iven ini merupakan sarana promosi yang baik bagi pariwisata daerah” ucap mantan Presidium JKPI itu.

Tak hanya pariwisata, orang nomor satu Negeri Istana itu juga menyebut kebudayaan juga sangat berkembang lewat ruang apresiasi yang diberikan dalam wadah JKPI seiring majunya sector pariwisata daerah.

“Kita sudah memiliki Grand Design Pembangunan Kebudayaan daerah, punya peraturan daerah serta peraturan pendukung lainnya terkait dukungan pemajuan kebudayaan. Tentunya ini kita simpulkan bahwa upaya pelestariaan tinggalan warisan sejarah dan budaya itu berjalan linear” sebut Alfedri.

ARIZAL

Halaman :

#Siak

Index

Berita Lainnya

Index