PKDP Inhil Masak 1000 Lemang dan Ketupat

PKDP Inhil Masak 1000 Lemang dan Ketupat
PKDP Inhil Masak 1000 Lemang dan Ketupat

HARIANRIAU.CO - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) membuat 1000 Lemang dan 1000 katupek santan.

Bertempat di lokasi Surau Nurul Iman PKDP di Jalan Simpang Beringin, Kelurahan Sungai Beringin, Kecamatan Tembilahan, pembuatan seribu lemang dan ketupat ini dikerjakan secara bergotong royong oleh keluarga besar pariman di Kabupaten Indragiri Hilir.

"Pembuatan Lemang dan katupek ini dikerjakan secara bergotong royong oleh bundo-bundo kito," jelas Syamsir Ketua PKDP Kabupaten Indragiri Hilir, Minggu 29 Oktober 2023.

Lanjut Syamsir pembuatan 1000 Lemang ini merupakan kegiatan rutin tahun yang dilaksanakan setiap memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW oleh PKDP Kabupaten Indragiri Hilir dengan nama Gerakan Inhil Seribu Lemang.

Dikatakannya, dalam tradisi orang Pariman dalam memperingati Maulid Nabi, pelaksanaan malamang ini kurang lebih selama tiga bulan.

Halaman :

#Indragiri Hilir

Index

Berita Lainnya

Index