Obat Sakit Jantung Tradisional dengan Sirih Temu Rose

Obat Sakit Jantung Tradisional dengan Sirih Temu Rose
Daun sirih temu rose

HARIANRIAU.CO - Lebih dari 1,2 juta orang di Amerika Serikat terkena penyakit jantung setiap tahunnya. Dari jumlah itu, 40% penderita akan meninggal dunia, menjadikan penyakit jantung salah satu penyebab utama kematian di A.S. Banyak dari mereka yang mampu bertahan hidup akan menjadi cacat permanen.

Sayangnya, banyak faktor risiko penyakit jantung di luar kendali kita sendiri. Menurut American Heart Association, 83% orang yang meninggal karena penyakit jantung koroner berusia 65 tahun atau lebih. Selain itu, pria memiliki risiko penyakit jantung lebih besar daripada wanita. Afrika-Amerika, Indian-Amerika, dan Meksiko-Amerika juga berisiko tinggi terkena penyakit jantung. Memiliki orang tua, kakek nenek, atau saudara kandung dengan penyakit jantung adalah faktor risiko signifikan lainnya.

Meskipun tidak dapat mengontrol usia, jenis kelamin, ras, atau riwayat keluarga, kita dapat mengurangi peluang terkena penyakit jantung dengan berfokus pada perubahan gaya hidup yang berfokus untuk meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Misalnya, hubungan antara obesitas dan penyakit jantung sudah diketahui luas. Kelebihan lemak tubuh membuat jantung bekerja lebih keras dan meningkatkan peluang terkena diabetes, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi.

Jika Anda mengalamikelebihan berat badan, bahkan mengalami penurunan 10 pon (4,53 kilogram) secara drastis saja sudah dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung. Tentu saja, melakukan rutinitas olahraga teratur dan diet sehat penuh buah-buahan dan sayuran segar juga akan memberikan sejumlah manfaat kesehatan penting lainnya.

Konsumsi alkohol meningkatkan risiko penyakit jantung karena alkohol dapat menyebabkan detak jantung tidak teratur dan tekanan darah tinggi.

Merokok menyebabkan berbagai masalah kesehatan, termasuk peningkatan risiko penyakit jantung. Penelitian telah menunjukkan bahwa perokok memiliki dua kali lipat risiko penyakit jantung bila dibandingkan dengan bukan perokok. Perokok pasif juga dapat meningkatkan peluang seseorang terkena penyakit jantung, terutama jika ada faktor risiko lain.

Sementara stres tidak secara langsung menyebabkan penyakit jantung, namun bisa menjadi faktor risiko yang signifikan untuk mengembangkan kondisi tersebut. Stres memaksa tubuh untuk bekerja lebih keras guna melakukan tugas-tugas penting, menambah ketegangan pada jantun.

Selain itu, ketika dihadapkan pada situasi yang penuh tekanan, banyak orang justru terlalu banyak mengonsumsi makanan tidak sehat dan gagal berolahraga secara teratur. Hal ini dapat menyebabkan penambahan berat badan dan peningkatan risiko penyakit jantung.

Jika Anda mengalami tanda-tanda terkena penyakit jantung, segeralah lakukan pengobatan yang benar. Selain jalan medis, bisa pula dilakukan pengobatan dengan cara tradisional dengan ramu-ramuan yang tepat. Sudah banyak kasus orang yang tidak sembuh setelah keluar dari rumah sakit, justru mengalami kesembuhan setelah menjalani pengobatan tradisional.

Jantung adalah bagian tubuh yang sangat vital, orang yang mengalami sakit jantung , apalagi sampai mengalami pembengkakan pada jantungnya akan merasakan rasa nyeri dan sakit yang luar biasa. Bila mengalami kasus seperti itu, cobalah resep obat tradisional di bawah ini. Ramuan ini saya perolah dari buku Obat Kuno Warisan Leluhur yang biasa saya gunakan sebagai panduan pengobatan sehari-hari.

Bahan:

  • 3 lembar daun sirih temu rose (bertemu kedudukan ruasnya)
  • 3 bungkul sedang bawang merah
  • 4 biji buah kemukus
  • 1 sendok teh jintan putih

Cara Membuatnya:

Daun sirih, bawang dan kemukus dicuci bersih, untuk jintannya tidak perlu dicuci. Tumbuk keempat bahan ini sampai halus, lalu tambahkan air 4 sendok (air matang), saringlah baru kemudian bisa diminum dua kali sehari, pagi dan sore. Lakukan secara rutin sampai penyakitnya sembuh.

Halaman :

Berita Lainnya

Index