Istri Gubri Bangga, PKK Inhil Juarai Lomba B2SA

Istri Gubri Bangga, PKK Inhil Juarai Lomba B2SA

HARIANRIAU.CO, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau patutnya berbangga hati. Pasalnya, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) berhasil memperoleh juara umum untuk lomba cipta menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) berbasis sumber daya lokal tingkat nasional tahun 2015.

"Pada tahun lalu Riau diwakili Inhil berhasil mendapat juara 1 di Palembang, Sumatera selatan. Ini kado untuk Riau," kata Kepala Badan Ketahanan Pangan Riau, Darmansyah melalui Kepala Bidang Ketahanan Pangan, Mustafa Haris di Gedung Dharma Wanita, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Selasa (23/8/2016). 

Selain itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Inhil, Hj Zulaikha Wardan merasa bangga dan terharu atas kegigihan timnya bertanding di tengah kondisi asap sedang menyelimuti beberapa kawasan Sumatera pada saat itu.

"Alhamdulillah Kabupaten Inhil mewakili Riau dalam lomba hari pangan sedunia di Palembang tahun lalu. Meskipun saat itu musim asap banyak kendala yang kita hadapi, tetapi mendapat juara umum menjadi pelipur lara untuk kita," ucapnya.

Lewat pemaparannya diketahui, kecamatan pelangiran yang menjadi wakil pada saat lomba tahun lalu. Sedangkan, tahun ini kecamatan reteh yang berkesempatan mewakili Inhil di lomba tingkat Provinsi Riau dan memperoleh juara ketiga.

"Kami ingin seluruh kecamatan bisa bergantian menampilkan keunggulannya setiap kali ada lomba seperti ini," imbuhnya.

Kemudian, ia berharap lomba peningkatan pangan lokal ini tidak hanya sekedar acara seremonial saja. Akan tetapi berkelanjutan dan dapat dirasakan seluruh masyarakat Riau.

"Kreativitas pangan ini bisa membantu meningkatkan potensi pangan daerah serta dapat mengatasi kelangkaan pangan suatu saat nanti," tutupnya seperti dilansir senuju.

Halaman :

Berita Lainnya

Index