Nias Diguncang Gempa Berkekuatan 5,5 SR

Nias Diguncang Gempa Berkekuatan 5,5 SR
Ilustrasi

HARIANRIAU.CO, SIBOLGA - Gempa dirasakan warga Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, Jumat (2/9/2016) pukul 03.00 dini hari. 

Warga kedua daerah yang tengah tidur lelap langsung berhamburan keluar rumah. Andi Purba, salah seorang seorang warga merasakan gempa saat sedang tidur. "Gempanya benar-benar kuat, sampai saya spontan terbangun," ujar Andi, warga Tantang seperti dilansir Sindonews.

Andi bersama adik dan keponakannya langsung berhamburan keluar rumah ketika merasakan gempa. "Kita benar-benar takut karena gempa terjadi saat jam-jam tidur lelap pagi dini hari begini," ucapnya.

Begitu juga Lenny, warga Kota Sibolga. Dia juga  merasakan gempa tersebut. Bahkan rumah mereka teras bergoyang seolah-olah akan roboh. "Saya benar - benar jantungan. Terlebih bukit juga tepat berada di belakang rumah kami ini," gumamnya.

Hingga kini belum diketahui adakah fasilitas umum dan rumah warga di Kota Sibolga dan Tapteng yang rusak, begitu juga korban jiwa.

Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) berkekuatan 5,5 Skala Richter (SR) terjadi di Tenggara Nias Selatan, Sumatera Utara. 

Pusat gempat berada di 79 kilometer sebelah tenggara Nias Selatan di kedalaman 19 km atau di titik koordinat 0,50 lintang utara  dan 98,51 bujur timur.

Halaman :

#Bencana Alam

Index

Berita Lainnya

Index