Usai Disunat, Pria 29 ini Harus Bayar Tagihan 100 Kali Lipat

Usai Disunat, Pria 29 ini Harus Bayar Tagihan 100 Kali Lipat
Ilustrasi/tribunnews.com

HARIANRIAU.CO -  Nasib malang harus dialami oleh pria 29 tahun yang namanya disamarkan menjadi Xin Yu. Dimana ia harus membayar tagihan rumah sakit 100 kali lipat setelah menjalani operasi sunat.

Awalnya tarif sunat yang harus ia bayar hanya sebesar Rp 1,7 juta, sayangnya sepanjang proses di meja operasi dokter menemukan tiga kista yang harus dikeluarkan.

Permintaan persetujuan diangkatnya tiga kista itu pun dilakukan saat pasien terbaring di meja operasi Rumah Sakit Modern di Tangshan, Cina bagian utara.

Prosedur pengangkatan kista itu mengharuskan pria Cina itu membayar 100 kali lipat dari tarif normal awal.

Dikutip harianriau dari laman suara.com, pria bernama Xin Yu diberitahu dokter bahwa prosedur sunat hanya akan menghabiskan biaya Rp 1,7 juta, namun setelah ia terbaring di meja operasi, ahli bedah mengatakan bahwa mereka menemukan tiga kista yang juga harus diangkat dengan biaya Rp 168 juta.

Dilansir dari Thepaper.cn, merasa dirugikan, Xin Yu melaporkan kasus ini ke dinas kesehatan setempat pada 8 Desember 2018 lalu dan penyelidikan pun digelar.

Sepekan berikutnya, dinas kesehatan mengirim surat peringatan dan denda 53 ribu yuan serta mencabut izin rumah sakit. Kasus ini masih didalami otoritas di Hebei.

Halaman :

#Viral

Index

Berita Lainnya

Index