Lift 73 Meter di Atas Jembatan Sultanah Latifah Siak Diresmikan untuk Tarik Wisatawan

Lift 73 Meter di Atas Jembatan Sultanah Latifah Siak Diresmikan untuk Tarik Wisatawan
Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah, Kabupaten Siak.

Ruang menara lift memiliki luas 17,2 meter kali 5,8 meter atau 99,76 meter persegi. Bahkan untuk bisa sampai puncak menara hanya membutuhkan waktu sekitar 1,22 menit saja.

"Untuk waktunya sekitar 1,22 menit itu naik dari bawah sampai ke atas. Ketinggian 73 meter," kata Irving.

Sedangkan luas kabin lift yakni 2,46 meter kali 1,03 meter atau 2,53 meter persegi. Itu artinya bisa mengangkut enam orang sekali jalan menuju puncak menara.

Selain lift, terdapat ikon wisata lainnya di Siak. Ada beberapa peninggalan sejarah di Siak seperti Istana Siak, Mesjid Sultan Syahbuddin, Tangsi Belanda, makam beberapa Sultan Siak, makam para penasehat Sultan yang jaraknya berdekatan. Ada juga Turap Singapura dan yang terbaru Skywalk Tengku Buang Asmara.

Nama Skywalk itu diambil dari nama Sultan Siak kedua, yakni Tengku Buwang Asmara. Skywalk ini dibangun pada tahun 2022 lalu dengan ornamen yang diimpor. Tengku Buwang Asmara juga salah satu tokoh yang kini sedang dalam tahap pengusulan sebagai Pahlawan Nasional.

Skywalk dibangun tiga tahap konstruksi sepanjang 1.076 meter yang membentang mulai dari Rumah Datuk Pesisir (penasihat Sultan Siak), hingga ke destinasi wisata Tangsi Belanda (penjara zaman Belanda).

Halaman :

#Siak

Index

Berita Lainnya

Index